
Surabaya, CNN Indonesia —
Bendahara Umum DPP Partai Demokrat Renville Antonio, tewas usai mengalami kecelakaan di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, Jumat (14/2).
Ketua Badan Pembina Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan (BPOKK) DPD Demokrat Jatim Mugianto, mengatakan Bendahara Umum (Bendum) DPP Partai Demokrat, Renville Antonio meninggal dunia akibat kecelakaan di Situbondo, saat perjalanan touring motor gede (moge) menuju Bali.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
“Rombongan (moge) touring ke Bali,” kata Mugianto saat dikonfirmasi CNNIndonesia.com.
Mugianto menuturkan, touring yang diikuti Renville itu melibatkan puluhan pengendara Moge. Namun di tengah perjalanan terjadi insiden yang mengakibatkan rekannya itu meninggal dunia.
“Banyak, puluhan,” ucapnya.
Ia memastikan, Renville mengalami kecelakaan saat mengendarai mogenya seorang diri, tanpa membonceng siapapun termasuk anaknya. Sebagaimana informasi yang beredar.
“Tidak [bonceng anaknya]. Sendiri,” kata dia.
Meski demikian, Mugianto belum memberikan detail kronologi kecelakaan yang menimpa Renville itu.
Rencananya jenazah Renville akan disemayamkan di rumah duka bilangan Jemursari, Surabaya. Sebelum dimakamkan.
Kasatlantas Polres Situbondo AKP Andy Bahtera Indar Jaya masih belum bersedia memberikan keterangan rinci. Sejumlah kepolisian masih melakukan olah TKP.
“Benar, saya masih meluncur ke TKP,” kata Andy.
(frd/wis)