Hanya 173.028 Siswa Lolos SNBP 2025, Ini PTN Penerima Mahasiswa Terbanyak

by -4 Views
banner 468x60
Hasil SNBP 2025 diumumkan pada Selasa 18 Maret 2025 pukul 15.00 WIB. Foto : snpmb

Kampus—Hanya 173.028 siswa yang lolos dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP 2025. Hasil SNBP 2025 diumumkan pada Selasa 18 Maret 2025 pukul 15.00 WIB.

Data yang disampaikan Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) menyebutkan sebanyak 150.547 peserta diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) Akademik. Sedangkan untuk PTN vokasi peserta yang lolos mencapai 22.481 orang.

banner 336x280

Ketua Umum Tim SNPMB Eduart Wolok mengungkapkan jumlah peserta SNBP 2025 mencapai 776.515. Angka ini mengalami kenaikan 10,6 persen dibanding tahun lalu yang diikuti 702.312 orang.

Scroll untuk membaca

Scroll untuk membaca

Jumlah peserta yang lolos juga mengalami peningkatan. Pada SNBP 2025 peserta yang lolos hanya 156.029 orang.

Universitas Negeri Surabaya (Unesa) menjadi PTN penerima mahasiswa terbanyak jalur SNBP 2025. Tahun ini Unesa meloloskan sebanyak 6.262 peserta.

Sedangkan untuk PTN Vokasi penerima mahasiswa terbanyak adalah Politeknik Negeri Sriwijaya. Kampus ini menerima sebanyak 1.566 mahasiswa baru.

10 PTN Akademik Penerima Mahasiswa Terbanyak Jalur SNBP 2025

1. Universitas Negeri Surabaya : 6.262 orang

2. Institut Pertanian Bogor : 4.013 orang

3. Universitas Negeri Malang : 3.739 orang

4. Universitas Brawijaya : 3.739 orang

5. Universitas Negeri Padang : 3.691 orang

6. Universitas Pendidikan Indonesia : 3.671 orang

7. Universitas Negeri Makassar : 3.504 orang

8. Universitas Diponegoro : 3.268 orang

9. Universitas Malikussaleh : 3.264 orang

10. Universitas Hasanuddin : 3.140 orang

10 PTN Vokasi Penerima Mahasiswa Terbanyak Jalur SNBP 2025

1. Politeknik Negeri Sriwijaya : 1.566 orang

2. Politeknik Negeri Jember : 1.559 orang

3. Politeknik Negeri Malang: 1.473 orang

4. Politeknik Negeri Bali : 1.233 orang

5. Politeknik Negeri Medan : 1.158 orang

6. Politeknik Negeri Lampung : 799 orang

7. Politeknik Negeri Jakarta : 785 orang

8. Politeknik Negeri Lhokseumawe : 768 orang

9. Politeknik Negeri Padang : 714 orang

10. Politeknik Negeri Semarang : 708 orang

SNBP 2025 diikuti sebanyak 146 PTN. Rinciannya 76 PTN akademik, 44 vokasi, dan 26 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN). (*)

Ikuti informasi penting dan menarik dari kampus.republika.co.id. Silakan menyampaikan masukan, kritik, dan saran melalui e-mail : kampus.republika@gmail.com.

Berita Terkait

banner 336x280

No More Posts Available.

No more pages to load.